DETAIL KABAR RAUDHATUL JANNAH

RJ Peduli : Penutupan Penggalangan Donasi - Tanggap Bencana Gempa Bumi Cianjur.

06 December 2022

Penggalangan donasi untuk bencana gempa bumi Cianjur melalui Yayasan Raudhatul Jannah Semarang telah kami TUTUP pada hari Senin, 05 Desember 2022, Jam 24:00 wib.

Update Penggalangan Donasi dari Muhsinin s/d hari Senin 05/12/2022, Jam 24:00 wib:

- Penerimaan Donasi Infak : Rp. 108.508.464,-  (seratus delapan juta lima ratus delapan ribu empat ratus enam puluh empat ribu rupiah)
- Penyaluran bantuan ke masyarakat terdampak : Rp. 63.068.500,-
- Saldo : Rp. 45.439.964,- (Pembulatan : Rp 45.500.000,-)

Jazaakumullah khairan kepada para Donatur Muhsinin yang telah menitipkan hartanya kepada Yayasan Raudhatul Jannah Semarang. Semoga Allah Ta'ala memberikan pahala yang melimpah dan memberikan keberkahan pada harta yang disalurkan.

Kami mengirimkan Relawan Raudhatul Jannah ke Cianjur dalam 2 (dua) kloter bersama satu armada Ambulance RJ, dan para relawan berada di lokasi terdampak bencana selama sekitar 14 hari. Donasi yang kami terima telah kami salurkan secara langsung dalam bentuk barang, peralatan dan keperluan lainnya sesuai dengan kebutuhan masyarakat muslim terdampak bekerjasama dengan MBA (Markaz Bersama As Sunnah).

Semoga apa yang kita usahakan dapat mengurangi beban saudara muslim kita yang terdampak musibah ini. Aamiin.

Pemulihan bencana gempa bumi Cianjur masih belum usai, Saldo yang masih tersedia akan di salurkan untuk meneruskan proses pemulihan yang masih berjalan dan masa recovery bekerjasama dengan posko binaan di Al-Umm dan MBA (Markaz Bersama As Sunnah).

Yayasan Raudhatul Jannah Semarang 
Hotline RJ  : https://wa.me/6282213846700
Website : raudhatuljannah.id