DETAIL KABAR RAUDHATUL JANNAH

Update Pembangunan infrastruktur Perluasan Makam Muslim Raudhatul Jannah (MMRJ) Gunungpati – Drainase Makam Selesai, Pemindahan Tower Air & Gudang, Perencanaan & Persiapan Pembangunan Jalan Makam

13 September 2024

Bismillah.
Alhamdulillah biidznillah atas dukungan Muslimin dan Muslimah pembangunan Drainase Makam sudah selesai.

Kami laporkan bahwa penerimaan Donasi untuk pekerjaan Drainase Makam tersebut, total sebesar Rp. 87 juta rupiah Telah Terpenuhi, dimana terdapat kelebihan Rp. 2.4  juta rupiah yang akan di pergunakan untuk pembangunan infrastruktur makam selanjutnya.

Pekerjaan infrastruktur yg dimulai pada pekan ini adalah pekerjaan pemindahan Tower Air & Gudang Makam. Tower air yang saat ini terletak di area parkir akan dipindahkan ke area perluasan lahan makam, untuk optimalisasi distribusi air keperluan makam, serta juga dapat memperluas area parkir. 

Tahap pembangunan infrastruktur selanjutnya adalah pembangunan Jalan Masuk Makam dengan konstruksi beton, saat ini dalam proses perencanaan akhir & persiapan konstruksi, serta rencana pembiayaan pelaksanaan. Semoga Allah Ta’ala berikan kemudahan.

Total donasi yang terkumpul per Kamis, 12 September 2024 sebesar Rp.1.27 M atau 75 % dari total dana program Rp.1.7 M

Kesempatan Amal Jariyah masih terbuka. Dipersilakan untuk menyalurkan Sedekah Jariyah Anda melalui :

BSI - Bank Syariah Indonesia
| No.Rek. 2500 25 2505
| an. Wakaf Makam Muslim RJ Gunungpati

Konfirmasi : 
Bp. Eddy Setiawan
wa.me/6281325566655

Semoga Allah Ta’ala menjadikan donasi Anda sebagai Amal Jariyah dan sekaligus dilipatgandakan pahalanya oleh Allah. Aamiin.Dipersilakan untuk membagikan informasi ini kepada keluarga, teman-teman, dan komunitas anda, semoga anda mendapatkan pahala kebaikan dari membagikan informasi ini.

Yayasan Raudhatul Jannah Semarang